2013

Penghasilan Adsense Berbanding Lurus dengan Banyak Pengunjung

Tahun 2013 ini merupakan tahun ketiga saya aktif ngeblog. Saya mulai register di salah satu layanan blog pada tahun 2009 dan mulai aktif menulis mulai tahun 2010. Saya menulis di blog untuk menyalurkan hobi saya menulis. Awalnya saya menulis untuk diri saya sendiri. Saya suka membaca dan membaca tulisan sendiri ternyata cukup menyenangkan. Saya suka membaca tulisan yang saya buat beberapa bulan yang lalu bahkan beberapa tahun yang lalu. Dengan demikian saya bisa belajar dari saya di masa lalu. Saya di masa lalu adalah guru bagi saya di masa sekarang. Saya kagum pada saya di masa lalu. Banyak hal menakjubkan yang dilakukan oleh saya di masa lalu. Hal-hal menakjubkan tersebut saya realisasikan melalui tulisan-tulisan saya agar saya dapat mempelajarinya kembali di masa depan.

Saya tidak cukup puas dengan tulisan saya yang melulu soal saya. Oleh karena itu, saya tambahkan tulisan yang mungkin dibutuhkan oleh orang selain saya. Ingat salah satu tulisan orang yang menyatakan bahwa guru itu mengajar tiap hari dan menulis tiap hari untuk menyampaikan materi kepada siswanya di papan tulis, kenapa guru tidak bisa menulis untuk lebih banyak lagi orang baik melalui buku atau media lainnya. Saya sendiri seorang guru matematika dan saya terpikir untuk menulis tentang matematika di blog saya. Ternyata hal ini memberikan keuntungan sendiri bagi saya. Pengunjung di blog saya semakin banyak begitu pun dengan komentar dari para pengunjung. Hal ini berpengaruh juga dengan pendapatan yang saya peroleh dari iklan yang saya tampilkan di blog saya. Semakin banyak pengunjung, semakin banyak iklan di blog saya dilihat orang dan semakin besar kesempatan saya mendapatkan penghasilan dari iklan tersebut. Ada blogger yang menyatakan bahwa pendapatan adsense tidak berkorelasi dengan banyaknya pengunjung. Pendapat ini benar juga, tapi ternyata pengunjung blog yang banyak memberikan kontribusi yang besar untuk meningkatkan pendapatan adsense.

Data yang saya peroleh dari statistik blog saya menunjukkan adanya peningkatan banyak pengunjung antara tahun 2011 dan tahun 2012. Pengunjung blog saya pada tahun 2011 sebanyak 91.000 orang dan pendapatan adsense saya pada tahun tersebut mencapai $4,60. Ini adalah pendapatan saya sebagai pemula di dunia periklanan google adsense. Pada tahun 2012, pengunjung blog saya meningkat drastis dibanding tahun 2011 yaitu sebanyak 340.000 orang. Penghasilan dari google adsense pada tahun 2012 sekitar $209. Ini menunjukkan bahwa pengunjung yang banyak mempengaruhi pendapatan adsense.

Oleh Opan pada
Seorang guru matematika yang hobi menulis tiga bahasa, yaitu bahasa indonesia, matematika, dan php. Dari ketiganya terwujudlah website ini sebagai sarana berbagi pengetahuan yang saya miliki.
Diskusi di twitter @opan_ahmad

Demi menghargai hak kekayaan intelektual, mohon untuk tidak menyalin sebagian atau seluruh halaman web ini dengan cara apa pun untuk ditampilkan di halaman web lain atau diklaim sebagai karya milik Anda. Tindakan tersebut hanya akan merugikan diri Anda sendiri. Jika membutuhkan halaman ini dengan tujuan untuk digunakan sendiri, silakan unduh atau cetak secara langsung.